Rabu, 07 November 2012

Objek Wisata

Saat liburan hari raya idul fitri, saya dan keluarga liburan ke rumah nenek di Yogyakarta. Setelah sampai rumah nenek di yogya tempat wisata yang ingin saya kunjungi adalah pantai baron. Lalu saya pergi ke pantai baron untuk buka bersama di sana. Setibanya di sana saya di sambut dengan halusnya pasir putih dan terdengar suara ombak yang bergemuruh. Saat itu ombak lagi kencang dan di himbau untuk tidak berenang. Tapi saya tidak sabar untuk menikmati enaknyamerendam kaki di air pantai. Saya dan keluarga saya tidak berani untuk mencoba berenan. Ombak memang sangat tinggi kira-kita 3-5 meter. Saat disan banyak orang yang bermain bola kaki dan volly. Anak-anak kecil membuat istana pasir dan banyak yang mencari kerang dan kepiting kecil di pinggir pantai. Saya juga tidak melewatkan untuk foto-foto disana. Pantainya sangat bersih, tidak ada yang membuang sampah sembarangan. Banyak bule yang berkunjung ke sana. Memang pantai baron objek wisata yang cukup terkenal di Yogyakarta. Di pinggir pantai banyak perahu-perahu sedang bersandar. Di kanan dan kiri pantai ada tebing yang menjulang. Warga sekitar memanfaatkan tebing itu untuk membangun tenda dan berjualan. Saat sore tiba, saya kembali ke karpet yang sudah kami sewa. Ternyata kelurga saya sudah memesan makanan laut untuk buka puasa. Ada ikan bakar, udang sambal asam manis, dan kepiting saus tiram. Saat adzan berkumandang kami langsung menyerbu makanan yang sudah di sediakan. Tidak tanggung-tanggung saya sampai nambah makannya. Saya makan sambil melihat matahari terbenam. Petangpun datang. Kami bersiap-siap untuk pulang. Angin laut sangat kencang . membuat saya rasanya malas pulang. Itu menjadi liburan yang paling istimewa yang pernah saya rasakan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar